Anggota PDBI menyampaikan materi tentang bagaimana cara menjadi tim yang baik dengan mengenal Marching Band lebih detail (Foto: Kartika)
Pabedilan, (JP)-Minggu (27/07/2019) Keluarga Besar Marching Band Cirebon Timur (KBMBCT) mengadakan kegiatan Workshop Marching Band di bawah naungan Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) bertempat di MTs N 1 Cirebon. Untuk menyampaikan materi tentang cara menjadi tim yang baik.
"Acara ini merupakan rangka tahunan PDBI untuk sharing-sharing kepada anggota Marching Band. Dan semoga dengan diadakannya acara ini bisa membuat anggota Marching Band lebih kompak dan inofatif," tutur Muhammad Casadi selaku ketua pelaksana.
"Supaya menjadi Marching Band yang berkualitas, dibutuhkan teknik yang jelas dari lapangan maupun orang-orangnya untuk menyama ratakan tujuan dan juga mengenal apa itu Marching Band beserta alat-alatnya dan aransemen musiknya," tutur Syafru Rochaiza selaku pelatih Marching Band Gita Abdi Negara PDBI Kab.Cirebon.
Syafru Rochaiza selaku anggota PDBI mempraktekkan beberapa teknik dasar alat musik snare (Foto: Kartika)
Acara ini di mulai pukul 09.00 WIB. Dan acara ini di bagi menjadi dua sesi, di sesi pertama lebih ke-teoritis dan di sesi kedua lebih membahas ke sharing, dan manajemen pelatihan Marching Band.
"Pertahankan setiap tahunnya supaya ada generasi, dan maju seperti Marching Band diwilayah lainnya," ujar Heriana selaku pembina seni.
Selain mendatangkan PDBI, MTs N 1 Cirebon juga kedatangan asosiasi dan alumni-alumni gabungan dari SMA dan yang mencakup wilayah Cirebon.
"Dengan acara ini membuat kita yang awam tentang Marching Band menjadi tahu lebih detail dan nambah persaudaraan dari luar," tanggap Cempaka Arum selaku peserta dari SMAN 1 Pabedilan. (mutiara/marisa/syakila/kartika)
Tags:
#EkskulkuBisa