Pelaksanaan upacara bendera merah putih sekaligus penyambutan peserta didik baru tahun ajaran 2019/2020.
(Foto: Marisa Lutfiana Azmi)
Pabedilan, (JAS) - SMAN 1 Pabedilan mengadakan upacara pada hari ini, Senin (15/07), karena pada hari itu pula sudah mulai memasuki tahun ajaran baru tahun 2019/2020 sekaligus menyambut peserta didik baru yang bertempat di lapangan SMAN 1 Pabedilan.
Upacara yang berlangsung sejak pukul 07.00 wib ini diikuti oleh seluruh siswa-siswi dari mulai peserta MPLS, kelas 11 dan kelas 12 beserta guru, dan staf tata usaha SMAN 1 Pabedilan.
" Adapun untuk Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) mulai dilaksanakan besok hari Selasa-Kamis yaitu pada 16-18 Juli 2019 sedangkan untuk demo eskul akan dilaksanakan pada hari Jumat (19/07). Sedangkan untuk kelas XI dan XII sendiri agendanya fakultatif," ujar Wakasek Kesiswaan SMAN 1 Pabedilan H. Fatoni S. Pd. MM. Pd saat dimintai keterangan oleh Altria Satra, di SMAN 1 Pabedilan, Jalan Mayjend Sutoyo, Pabedilan, Cirebon, Senin (15/7).
Kapolsek Pabedilan turut memberi pengarahan kepada seluruh siswa tantang hoaks, narkoba, hingga tata tertib berlalu lintas.
(Foto: Marisa Lutfiana Azmi)
Setelah upacara selesai, Kapolsek Pabedilan, Abdullah P, S.H menyampaikan pengarahan mengenai hoaks, bahayanya narkoba, dan tata tertib lalu lintas bagi kalangan para pelajar.
"Sebagai penerus bangsa, sudah semestinya kita menjaga diri jangan sampai terjangkit atau menggunakan, mengonsumsi, atau sebagai pelaku pelaku narkoba psikotropika karena hal tersebut bisa membuat masa depan suram, karena nantinya kalianlah yang akan menjadi penerus bangsa nantinya," tutur Abdullah saat ditemui tim Altria Satra seusai upacara.
Setelah upacara berlangsung para peserta didik baru diarahkan oleh para pembimbing untuk memasuki gugus masing-masung guna mendapatkan pengarahan lebih lanjut lagi. Amar Wathan Nusyura dari gugus dua
mengungkapkan rasa senang dan gugup karena belum mengenal seluruh area sekolah.
"Senang, rasa gugup pasti ada karena belum beradaptasi secara keseluruhan. Saya sendiri berharap semoga secara individu ke depannya bisa lebih baik lagi," ucap Amar.
Reporter: Hasanatun, Kartika Sari, Mutiara dan Tiara Ayu Patimah
Tags:
#PabedilanBisa