Jajaran siswa SMAN 1 Pabedilan lakukan upacara peringatan Hari PGRI. (Foto: Hasanatun) |
Pabedilan, JAS - Segenap acara kembali digelar di lapangan SMAN 1 Pabedilan, pada kali ini tujuannya tidak lain untuk memperingati Hari Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) , pada Senin (25/11/2019). Sebagai bentuk penghormatan kepada guru, warga SMAN 1 Pabedilan melakukan upacara pada pagi hari ini sekaligus awal dari kegiatan-kegiatan yang akan berlangsung.
Upacara yang berlangsung secara khidmat ini dimulai sekitar pukul 07.00 wib yang dibina oleh Supervisor, Asep Suhendi. Lagu Hymne Guru turut dilantunkan juga oleh Paduan Suara SMAN 1 Pabedilan sebagai bentuk terima kasih terhadap guru-guru.
"Siswa terhadap guru itu harus menghormati, menghargai dan ikut aturan mainnya. Siswa juga perlu mengingatkan dan menyayangi mereka. Perhatian kalian terhadap guru dan juga kasih sayang kalian terhadap mereka turut menghadirkan guru yang juga sayang pada kalian," tutur Supervisor atau pengawas pendidikan dinas Jawa Barat, Asep Suhendi saat ditemui oleh tim Altria Satra seusai upacara di SMAN 1 Pabedilan, Jalan Mayjend Sutoyo, Pabedilan, Cirebon, Senin (25/11/2019).
Asep Suhendi sebagai pembina upacara sampaikan pidato dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. (Foto: Kartika Sari) |
Sama halnya dengan peran pahlawan, Asep Suhendi juga mengungkapkan bahwa guru juga berperan penting dalam membangun dan memajukan bangsa dan negara dengan menjadi tonggak pegangan bagi para pemuda untuk menggapai cita-cita mereka.
Rasa haru semakin tampak ketika seluruh siswa ucapkan selamat kepada seluruh guru, beberapa siswa juga turut membawakan buah tangan untuk guru mereka untuk mengungkapkan rasa sayang dan terima mereka.
"Semoga makin baik lagi, semoga guru-gurunya makin berkualitas, semoga ngajarnya lebih baik lagi. Misalnya masuk tepat waktu," tutur salah satu siswi SMAN 1 Pabedilan, Maemunah Nur Azhara saat dimintai keterangan oleh tim Jurnalistik Altria Satra.
Reporter: Tim Jurnalistik Altria Satra.
Tags:
WARTA