Sosialisasi Campus Expo oleh Politeknik LP3I Kampus Cirebon, (10/02). (Dok. Altria Satra/Evelyn Dhiwa Syifa) |
Menurut Agung Nugroho selaku pihak kampus Politeknik LP3I Cirebon menyampaikan pendapatnya mengenai SMAN 1 Pabedilan yang dijadikan tempat untuk bersosialisasi.
Wawancara dengan pihak kampus Politeknik LP3I Cirebon, (10/02). (Dok. Altria Satra/Tohariah) |
"Saya pikir di SMA Pabedilan ini letaknya itu dekat dengan pabrik-pabrik yang akan didirikan yang mungkin akan menyerap tenaga kerja. Namun, di satu sisi pendidikan itu adalah suatu hal yang sangat penting menurut saya, minimalnya kita datang ke sini untuk menawarkan alternatif pilihan bagi siswa-siswa bagi yang ingin melanjutkan kuliah atau ingin memutuskan untuk lanjut bekerja setelah lulus dari SMA nanti," jelas Agung.
Agung pun menyampaikan keunggulan kampusnya itu sendiri. "Keunggulan di kampus kami itu ada kuliah dan penempatan kerjanya. Jadi, bukan hanya sebatas kuliah saja tapi kita itu ada fasilitas namanya penempatan kerja. Jadi, mahasiswa sebelum lulus kuliah itu sudah dipastikan mendapatkan pekerjaan disesuaikan dengan prioritasnya," ucap Agung saat ditemui Tim Redaksi Altria Satra pada Jum'at (10/02).
Sementara itu salah satu kampus yang mengadakan campus expo, yakni ITPB (Institut Teknologi Petroleum Balongan) menyatakan alasannya untuk mengadakan Campus Expo. Muhammad Rangga Firdaus mengklaim bahwa SMAN 1 Pabedilan ini dikatakan mampu dan berkompeten di dunia kerja.
Wawancara dengan Muhammad Rangga Firdaus (Prodi Teknik Kimia) dari kampus Institut Teknologi Petroleum Balongan (ITPB), (10/02). (Dok. Altria Satra/Tohariah) |
"Karena SMAN 1 Pabedilan ini merupakan salah satu SMA yang merupakan pencetak generasi-generasi unggul yang mampu berkompeten di dunia pekerjaan," kata Muhammad Rangga Firdaus.
Rangga menyatakan bahwa ITPB merupakan satu-satunya kampus di wilayah tiga Cirebon yang bekerja di bidang Migas. "Kampus kami menarik peminat karena kampus kami kampus satu-satunya yang bekerja di migas yang ada di wilayah tiga Cirebon," ungkapnya.
Muhammad Maulana Romdhoni yang kami wawancarai bersama dengan rekannya, juga menjelaskan program branding dan bekerja sama dengan salah satu BUMN yaitu PT. Pertamina (Pertamina Foundation). "Ada program persoalan branding-nya dari kampus ITPB itu kita bekerja sama dengan PT. Pertamina (Pertamina Foundation) BUMN," jelasnya pada (10/02/2023).
Kampus ini juga telah membuat beberapa prestasi, salah satunya adalah menciptakan bensin dari minyak kelapa sawit. "Kampus kami berinovasi dengan membuat bensin dari minyak sawit," kata Rangga.
Wawancara dengan Muhammad Maulana Romdhoni (Prodi Fire And Safety) Institut Teknologi Petroleum Balongan (ITPB), (10/02). (Dok. Altria Satra/Cahyanti) |
Genyas Hasra Rumpaka selaku siswi kelas Xll Mipa 2, mengemukakan pendapatnya mengenai kampus expo kali ini. Menurutnya, kampus expo kali ini cukup bagus serta bisa untuk menambah wawasan.
Wawancara dengan perwakilan siswi kelas XII MIPA, (10/02). (Dok. Altria Satra/Cahyanti) |
Selain itu, Genyas pun berharap untuk dirinya sendiri untuk kedepannya. " Untuk saya sendiri, semoga saya dapat menjadi orang yang berguna bagi masyarakat setelah lulus nanti dan juga jadi orang yang kompeten." Harapnya.
Begitu pula dengan Leila Habibah siswi dari kelas Xll IPS 2, mengungkapkan ketertarikannya pada kampus expo hari ini, akan tetapi Leila Habibah sudah daftar di Wira Angkasa.
Wawancara dengan perwakilan siswi kelas XII IPS, (10/02). (Dok. Altria Satra/Tohariah) |
"Kalo tertarik sih iya. Cuma berhubung udah daftar Di wira Angkasa jadi ngga," Ungkapnya pada Jum'at (10/02).
"Leila Habibah juga berharap untuk kampus expo kedepannya, " Ya semoga lebih baik dan tadi juga banyak yang minat ke kampus yang sosialisasi sekarang." Harap Leila.